Bagi pengguna Android yang melakukan root via Magisk, beberapa aplikasi seperti mBanking seperti BNI Mobile Banking tidak akan bekerja karena ada Error 304 yang muncul ketika aplikasi dibuka.
Berawal dari pengalaman saya beberapa hari yang lalu memasang Custom ROM Android 12 dan mendownload aplikasi BNI yang tiba-tiba tidak bekerja setelah melakukan root walaupun sudah mengaktifkan Zygisk Hide pada Magisk.
Berbagai cara saya ikuti dari melakukan hide hingga menggunakan Magisk versi lama, namun tidak ada yang berhasil karena aplikasi terbaru BNI sudah bisa mendeteksi root dengan baik.
Kemudian saya menemukan module pada channel telegram group HP saya yang menyarankan module bernama Shamiko.
Berikut ini saya akan bagikan solusi menggunakan modele tersebut yang sukses bekerja pada aplikasi BNI Mobile saya.
Baca Juga: Cara Blokir Iklan di Android Tanpa Root dan Aplikasi
Penyebab BNI Mobile Banking Error 304
Seperti yang disebutkan sebelumnya error 304 ini adalah karena aplikasi BNI mendeteksi bahwa HP pengguna sudah diroot.
Karena setelah melakukan root, biasanya SafetyNet dan CTS pada HP akan berubah menjadi failed yang berarti HP sudah dimodifikasi sehingga aplikasi-aplikasi tersebut melakukan blacklist.
Walaupun SafetyNet dan CTS sudah pass centang, mereka masih tetap bisa mendeteksi status root sejak beberapa versi terakhir.
Dulunya untuk menghindari hal ini, Magisk menyediakan fitur yang bernama Magisk Hide namun sejak tahun 2021, fitur ini sudah dihilangkan dan digantikan dengan Zygisk.
Zygisk merupakan fitur untuk menyembunyikan status root pada HP sehingga aplikasi mengira bahwa HP masih dalam kondisi unroot. Namun fitur ini juga tidak terlalu sempurna karena aplikasi mBanking seperti BNI masih mendeteksi root.
Penyebab lainnya adalah fitur hide Zygisk yang sudah belum menghidupkan fitur hide pada BNI mBanking dan Google Play Services, pada versi lama BNI mBanking, cara Zygisk hide ini bekerja dengan normal.
Namun sejak versi 5.9.1 saat artikel ini ditulis, BNI sudah melakukan update pada aplikasi sehingga Zygisk hide tidak bekerja lagi dan perlu module tambahan.
Solusi BNI Mobile Banking Error 304
Untuk solusinya, kita memerlukan module Magisk yang bernama Shamiko. Ini adalah module dari developer LSPosed yang membuat berbagai macam module.
Fungsi module Shamiko ini adalah untuk menyempurnakan Zygisk Hide saat ini yang masih belum cukup efektif.
Cara Menghidupkan Module Shamiko di Magisk
Sebelum mengikuti langkah-langkah berikut, pastikan Magisk sudah terinstal pada HP kalian ya karena untuk menginstal module memerlukan Magisk terlebih dahulu.
Berikut adalah langkah-langkah pemasangan Shamiko:
- Download Module Shamiko di GitHub (pilih file .zip yang paling atas)
- Buka aplikasi Magisk > Modules
- Pilih “Install from storage” dan pilih module zip Shamiko yang sudah terdownload
- Tunggu proses instalasi selesai
- Restart HP
Langkah Tambahan Setelah Flashing Shamiko
Setelah proses flashing selesai dan HP kalian tidak bootloop, maka iktu langkah penting berikut untuk memastikan modulenya benar-benar bekerja.
- Pastikan Zygisk sudah aktif dan Enforce DenyList TIDAK AKTIF:
Hal ini penting karena jika Enforce DenyList aktif maka module Shamiko tidak akan bekerja.
- Buka Configure DenyList dan hidupkan pada BNI Mobile Banking dan Google Play Services:
Setelah 2 langkah tersebut, restart HP kalian dan coba buka kembali aplikasi BNI kalian dan lihat apakah masih ada error.
Apakah Cara Ini Bekerja 100% Pada Semua Mobile Banking?
Saya tidak menjamin cara ini akan bekerja pada semua HP karena saya sendiri hanya mengetesnya pada Xiaomi Redmi 5 Plus saya.
Namun beberapa pengguna HP lain melaporkan module ini sangat ampuh dan bekerja untuk menyembunyikan status root pada HP mereka.
Beberapa aplikasi yang dilaporkan berhasil adalah BCA Mobile, BRImo, Livin’ by Mandiri, dan aplikasi mBanking lainnya.
Apabila kalian sudah melakukan root maka tidak ada salahnya mencoba cara ini.
Apakah Cara Ini Bekerja Untuk Aplikasi Lain Seperti OVO, Dana, dll?
Iya, cara ini juga bisa digunakan untuk menyembunyikan root dari aplikasi pembayaran lainnya yang bukan mBanking.
Cukup hidupkan aplikasi yang ingin disembunyikan pada DenyList maka sudah bisa berhasil.
Baca Juga: Cara Mengaktifkan Camera 2 API di Android
Itulah solusi yang sudah saya coba gunakan untuk menyelesaikan masalah error 304 pada aplikasi BNI mBanking.
Apabila masih belum berhasil juga dengan cara ini, maka saya sarankan coba gabung grup telegram HP kalian kemudian bertanya di sana.
Atau jika memang tidak benar-benar membutuhkan root, maka opsi lainnya adalah tidak melakukan root.
Semoga bermanfaat.
thanks bro.. setelah pakai shamiko berhasil masuk apknya
sama-sama bro.
Redmi Note 2, Custom ROM Lineage OS 16 (android 9). 13/02/2024 gak work
BTN Mobile gagal bro