Solusi YouTube Vanced Error Konten Tidak Tersedia

Bagi pengguna Vanced yang selama ini banyak penggemarnya karena bisa menonton semua video YouTube tanpa iklan sama sekali, belakangan ini mulai muncul error.

Salah satunya yang paling sering adalah pesan “Konten tidak tersedia di aplikasi ini, tonton video di YouTube versi terbaru.”

Jika sudah muncul pesan tersebut, maka otomatis semua video tidak bisa diputar dan mengharuskan kalian menggunakan aplikasi resmi mereka.

Hal ini wajar saja mengingat bahwa versi aplikasi yang digunakan sudah tidak diupdate sejak tahun lalu karena masalah copyright.

Penyebab Vanced Muncul Error

Vanced versi terakhir adalah versi dari tahun 2022 kemarin sebelum projeknya ditutup oleh para developernya.

Sejak itu, versi terakhir itulah yang digunakan oleh para pengguna termasuk kalian yang sedang baca artikel ini.

Nah YouTube belakangan ini mulai memaksa semua pengguna versi lama untuk update versi terbaru.

Jika tidak update maka tidak bisa memutar video apapun, memang cukup menganggu kebijakan Google ini, padahal Vanced beberapa bulan yang lalu masih bekerja dengan normal.

Kenapa YouTube Vanced Berhenti Update

Jawabannya adalah karena masalah hak cipta dengan Google, tim Vanced pada tahun 2022 kemarin digugat oleh Google karena menyebarkan aplikasi bajakan.

Mau tidak mau mereka pun harus menutup projek tersebut sehingga pengguna terjebak dengan versi terakhir saat itu juga.

Dan akhirnya Google mulai mendeteksi pengguna dengan versi lama dan memaksa pengguna untuk update ke versi terbaru terakhir.

Solusi YouTube Vanced Error: YouTube ReVanced

Ada banyak versi alternatif Vanced yang mulai muncul sejak projek tersebut tutup, karena tahu sendiri para developer banyak idenya.

Salah satu yang paling populer sekarang adalah ReVanced, menggunakan nama yang mirip.

youtube revanced logo android

Tim ReVanced menghidupkan projek Vanced yang berhenti di 2022 dan menambahkan fitur baru.

Untuk cara instalnya gampang banget, saya sudah buatin tutorial lengkap di Panduan Lengkap Cara Patch YouTube ReVanced APK yang 100% bekerja di Android apapun.

Secara singkatnya kalian hanya perlu mendownload APK YouTube resmi, kemudian download ReVanced Manager, lalu tunggu proses patching selesai.

ReVanced bisa bekerja di HP Root maupun Non Root.

Perbedaan Vanced dan ReVanced

Keduanya sama-sama modifikasi aplikasi YouTube, dan masing-masing membawa fitur yang sangat unik.

Contohnya pada Vanced dulu ada Return YouTube Dislike untuk melihat dislike video, SponsorBlock untuk blokir sponsor, dan fitur YouTube Premium lainnya.

Nah, pada modifikasi ReVanced, semua fitur ini juga ada ditambah lagi fitur-fitur baru lainnya yang lebih lengkap lagi.

Apakah ReVanced akan lebih awet?

Jawabannya adalah iya, karena mereka tidak menyebarkan APK bajakan modifikasi, melainkan user sendiri yang melakukan patching.

Sehingga Google tidak bisa menggugat mereka dengan hak cipta maupun masalah hukum lainnya.

Palingan yang bisa Google lakukan adalah mendeteksi pengguna ReVanced kemudian mengirimkan pesan seperti error “konten tidak tersedia” ini pada semua penggunanya.

Jangan khawatir karena projek ini akan lebih tahan lama dibandingkan versi sebelumnya.

Kesimpulan

Para pengguna Vanced tidak perlu khawatir aplikasi favorit mereka hilang dan masih bisa dinikmati pada versi terbaru yang bermunculan.

Itulah salah satu kelebihan Android yang bisa memperbolehkan penggunanya melakukan modifikasi dan instalasi aplikasi pihak ketiga tanpa ada batasan.

Semoga bermanfaat!

Leave a Comment